Senin, 27 Agustus 2018

Lab 3 - Filtering MAC Address pada Mikrotik

Assalamualaikum Warahmatulahi Wabarakatuh

Pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang "Filtering MAC Address pada Mikrotik" .


Mengapa MAC Address Harus di Filter? Bagaimana Cara Mengaktifkannya?

Fitur MAC Address Filter ini berfungsi untuk membantu anda mencegah pengguna asing yang berniat mengakses router anda. Dengan menerapkan fitur ini, maka hanya router yang memiliki alamat MAC yang telah terdaftar saja yang dapat memperoleh akses router anda.

Berikut cara mengaktifkannya...

1. Langkah pertama yang harus dilakukan adalah membuat konfigurasi Point to Multipoint. Jika kalian belum mengetahuinya silahkan cek pada blog saya sebelumnya disini.

2. Jika sudah membuat konfigurasi Point to Multipoint . Pada router AP yang harus kalian lakukan adalah buka wireless lalu pilih registration untuk mengecek apakah sudah terkoneksi dengan client atau belum.


3. Selanjutnya adalah konfigurasi Access list pada AP. Caranya dengan klik 2x pada salah satu client lalu klik Copy to Access List. Lakukan copy access list pada semua client yang ada. Fungsinya adalah agar MAC address pada client langsung tercopy dengan mudah, melalui fitur ini kita tidak perlu repot-repot menambahkan secara manual MAC address client ke AP.


- Jika sudah, kalian bisa lihat di AP pada Access List terdapat dua client yang sudah di copy tadi.


4. Selanjutnya adalah konfigurasi Connect list pada Station/Client. Caranya dengan klik AP yang terhubung lalu klik Copy to Connect list.


Jika sudah , lihat pada connect list maka akan muncul MAC Address AP yang anda hubungkan tadi.


Perbedaannya adalah pada AP kita akan menambahkan access list yang terdapat client, sedangkan pada Station/client menambahkan connect list yang dihubungkan ke AP.

5. Untuk mengecek koneksinya sudah terhubung atau belum, kalian perlu mengubah konfigurasi wlan1 pada AP dan station .

- Pada router AP, kalian harus unceklist default authenticate. Fungsinya adalah agar semua client yang tidak terdaftar di AP tidak dapat mengkoneksi AP tersebut .


- Pada Station/client kalian juga harus unceklist default authenticate.


6. Cek koneksi apakah sudah terhubung atau belum dengan cara membuka registration lalu lihat client yang dihubungkan. Jika sudah muncul MAC address client maka kalian sudah terhubungt dengan baik. 



- Ping melalui AP ke setiap station yang terhubung dengan AP, dan begitupun sebaliknya . Jika sudah seperti dibawah ini, maka kalian sudah terhubung.






Sekian dari saya selamat mencoba dan semoga berhasil:)


Share:

1 komentar:

  1. Shared hosting accounts are typically set up quickly, allowing users to launch their websites without prolonged setup times.[url=filmyworld.naijalivinguk.com]filmyworld[/url]

    BalasHapus